TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 27:1

Konteks
Yakub diberkati Ishak sebagai anak sulung
27:1 Ketika Ishak sudah tua 1 , dan matanya telah kabur, sehingga ia tidak dapat melihat h  lagi, dipanggilnyalah Esau, anak sulungnya, i  serta berkata kepadanya: "Anakku." Sahut Esau: "Ya, bapa."

Kejadian 48:10

Konteks
48:10 Adapun mata Israel telah kabur karena tuanya, jadi ia tidak dapat lagi melihat. m  Kemudian Yusuf mendekatkan mereka kepada ayahnya: dan mereka dicium n  serta didekap o  oleh ayahnya.

Yosua 14:10-11

Konteks
14:10 Jadi sekarang, sesungguhnya TUHAN telah memelihara hidupku, seperti yang dijanjikan-Nya. e  Kini sudah empat puluh lima tahun lamanya, sejak diucapkan TUHAN firman itu kepada Musa, dan selama itu orang Israel mengembara f  di padang gurun. Jadi sekarang, telah berumur g  delapan puluh lima tahun aku hari ini; 14:11 pada waktu ini aku masih sama kuat seperti pada waktu aku disuruh Musa; seperti kekuatanku h  pada waktu itu demikianlah kekuatanku i  sekarang untuk berperang dan untuk keluar masuk.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[27:1]  1 Full Life : KETIKA ISHAK SUDAH TUA.

Nas : Kej 27:1

Pasal Kej 27:1-46 menggambarkan Ishak dan keluarganya sedang mencari berkat Allah dengan cara yang tidak halal. Bahwa Ishak lebih menyenangi Esau, bertentangan dengan kehendak Allah, dan penipuan Ribka dan Yakub melebihi manfaat rohani perjanjian Allah. Manakala pekerjaan Allah dilaksanakan dengan cara-cara yang tidak benar, maksud Allah dan semua yang terlibat dirugikan.



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA